Dokumenter

Abdul Wahid Azad; Penyebar Kabar Proklamasi Kemerdekaan RI di Tasikmalaya

TASIKMALAYA | Priangan.com – Tahun 1945, Abdul Wahid yang bersahabat dengan Soedarpo mengetahui betul rencana kemerdekaan Indonesia di Jakarta. Setiap hari, Abdul Wahid memantau perkembangan politik dan pergerakan perang dunia melalui radio, terutama siaran BBC yang berpusat di London.

Pada saat itu, penduduk Kota Tasikmalaya masih jarang yang mengikuti perpolitikan melalui radio khususnya radio internasional. 17 Agustus 1945, berita proklamasi kemerdekaan RI disiarkan secara eksluksif oleh saluran Radio BBC.

Di tengah kota Tasikmalaya, Abdul Wahid adalah orang pertama yang mengetahui informasi mengenai kemerdekaan Indonesia. Pada hari itu, dengan semangat Abdul Wahid mengajak orang-orang di tengah kota Tasikmalaya untuk turun ke jalan merayakan kemerdekaan.

Sontak, kota Tasikmalaya riuh dengan kegembiraan. Saat memimpin iring-iringan, Abdul Wahid berteriak “Azadih… Azadih… Azadih” yang berarti merdeka. Sejak saat itulah Abdul Wahid dikenal dengan panggilan Tuan Azad. []

Naskah: Irfal Mujaffar | Video Editor: Arie Budiman

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  Kala Majalah Jadi Media Dakwah di Zaman Penjajah
%d blogger menyukai ini: