Daily News

PK KNPI Cihideung Bakal Sikapi Banjir yang Kerap Terjadi di Jalan KH. Zaenal Musthafa

Aldi juga menyoroti bahwa persoalan banjir yang tidak hanya terjadi di Jalan KH. Z Musthafa, tetapi juga di beberapa titik lain di Kecamatan Cihideung. | Priangan.com/Ilm

TASIKMALAYA | Priangan.com – Jalan KH. Z Musthafa di Kota Tasikmalaya kembali mengalami banjir saat hujan deras mengguyur wilayah tersebut. Kondisi ini terus berulang dan menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat, terutama karena kawasan ini merupakan salah satu pusat aktivitas di kota.

Ketua PK KNPI Kecamatan Cihideung, Aldi Ardian, S.H., mengungkapkan kekhawatirannya terhadap masalah ini. Menurutnya, banjir yang sering terjadi menunjukkan kurangnya perhatian dari pihak berwenang. Ia menilai bahwa pemerintah, khususnya Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Tasikmalaya, perlu segera mengambil tindakan konkret.

“Setiap kali hujan lebat, kawasan ini selalu tergenang. Seharusnya pemerintah sudah memiliki solusi sejak lama, tetapi faktanya banjir masih terus terjadi,” ujarnya, Kamis, 13 Maret 2025.

Aldi juga menyoroti bahwa persoalan serupa tidak hanya terjadi di Jalan KH. Z Musthafa, tetapi juga di beberapa titik lain di Kecamatan Cihideung, seperti Jalan Paseh di daerah Cilembang. Ia menduga bahwa penyebab utama dari permasalahan ini adalah berkurangnya kapasitas sungai dalam menampung air akibat keberadaan bangunan di atas aliran sungai.

“Banyak bangunan yang berdiri di atas sungai, dan ini menghambat aliran air. Seharusnya ada langkah tegas dari Dinas PUTR dan Satpol PP untuk menertibkan bangunan tersebut,” katanya.

Guna mencari kejelasan terkait langkah yang akan diambil pemerintah, KNPI Kecamatan Cihideung berencana mengadakan audiensi dengan dinas terkait. Aldi menegaskan bahwa pihaknya ingin mendapatkan jawaban mengenai alasan belum adanya tindakan nyata dalam menangani permasalahan banjir ini.

“Kami akan segera menjadwalkan pertemuan untuk membahas hal ini lebih lanjut. Masyarakat membutuhkan kepastian dan solusi, bukan sekadar janji,” pungkasnya. (Ilm)

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  PD Aisyiyah Dorong Lansia Tetap Sehat dan Takwa di Usia Senja
%d blogger menyukai ini: