Daily News

Jangan Pernah Sepelekan Buah Semangka!

Buah semangka. | Net

JAKARTA | Priangan.com – Semangka adalah salah satu buah tropis yang terkenal akan kesegarannya. Siapa sangka, ternyata buah ini memiliki berbagai manfaat kesehatan yang penting bagi tubuh. Buah dengan kadar air tinggi ini tidak hanya cocok untuk mengatasi dahaga di hari yang panas, tapi juga kaya nutrisi yang mendukung kesehatan pada tubuh.

Semangka mengandung sekitar 92% air yang dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi, terutama saat suhu tinggi. Kandungan air yang tinggi ini juga membuat semangka ideal untuk menjaga keseimbangan cairan tubuh. Hal ini sangat penting apalagi bagi mereka yang sering beraktivitas di luar ruangan atau berolahraga.

Selain itu, semangka juga mengandung vitamin C dan vitamin A yang baik untuk menjaga kesehatan kulit dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Vitamin C bisa membantu dalam produksi kolagen. Ini sangat baik untuk kesehatan kulit agar lebih sehat dan elastis.

Tak hanya itu, kandungan vitamin C dalam semangka juga bisa membantu tubuh melawan infeksi. Sementara kandungan vitamin A, sangat bermanfaat bagi kesehatan mata dan meningkatkan daya tahan tubuh agar terhindar dari berbagai macam penyakit.

Di sisi lain, buah ini juga kaya akan antioksidan, terutama likopen yang terkenal dapat melawan radikal bebas penyebab penuaan dini dan berbagai penyakit degeneratif. Likopen juga sangat bermanfaat untuk penurunan risiko penyakit jantung serta menurunkan risiko kanker tertentu, seperti kanker prostat dan paru-paru.

Semangka kaya akan serat, hal ini tentu saja dapat berimbas pada kesehatan pencernaan. Dengan mengonsumsi semangka secara teratur, dapat mengurangi risiko sembelit dan menjaga kesehatan usus besar. Selain itu, kandungan kalium dalam buah semangka juga berperan penting dalam menjaga tekanan darah agar tetap stabil dan mencegah hipertensi.

Tonton Juga :  Prof Kartawan Sebut Presiden Senegal Patut jadi Teladan

Bagi yang sering mengalami nyeri otot setelah berolahraga, semangka juga dapat dijadikan solusi. Pasalnya, kandungan asam amino dalam semangka mampu mengurangi nyeri dan mempercepat pemulihan otot. (wrd)

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
%d blogger menyukai ini: