TASIKMALAYA | Priangan.com – Ketua Fraksi PAN DPRD Kota Tasikmalaya, Bagas Suryono, mengungkapkan bahwa banyaknya kader Partai Amanat Nasional (PAN) yang duduk di kabinet merupakan bentuk kepercayaan yang besar dari masyarakat. Menurutnya, posisi strategis yang diemban oleh sembilan kader PAN di pemerintahan menjadi bukti nyata kalau masyarakat semakin mengakui peran penting partai ini dalam menciptakan perubahan.
“Keberadaan sembilan tokoh PAN di kabinet adalah bentuk kepercayaan yang sangat besar dari masyarakat. Ini menunjukkan bahwa partai kita dipercaya untuk ikut mengambil peran dalam menjalankan program-program yang berdampak langsung pada kesejahteraan rakyat,” kata Bagas, dalam satu kesempatan, Kamis, 27 Maret 2025.
Bagas menambahkan, dengan banyaknya kader PAN yang kini berada di posisi strategis, partainya punya peluang lebih besar untuk mewujudkan aspirasi masyarakat yang sudah lama mendukung pemerintah.
“Kehadiran kami di kabinet tentunya akan memperkuat hubungan antara partai dan masyarakat, serta memudahkan kami untuk memperjuangkan berbagai kepentingan rakyat,” lanjutnya.
Dalam kesempatan itu, Bagas juga berharap para kader PAN yang telah terpilih di kabinet tetap menjaga amanah dan loyalitas mereka dalam mendukung setiap kebijakan pemerintah, serta berperan aktif dalam program-program yang pro-rakyat.
Seperti diketahui, PAN sendiri saat ini memiliki sembilan kader di kabinet yang menduduki berbagai posisi penting, termasuk Menteri Perdagangan Budi Santoso, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi, dan Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq, yang baru-baru ini bergabung. Sebelumnya, PAN sudah memiliki enam kader yang juga duduk di jajaran kabinet, antara lain Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan dan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Yandri Susanto.
Dengan komposisi tersebut, Bagas meyakini bahwa PAN memiliki kekuatan yang lebih besar untuk memajukan kepentingan masyarakat, terutama dalam bidang pangan dan kesejahteraan rakyat.
“Keberadaan kader PAN di posisi strategis ini akan semakin memperkokoh peran partai dalam mendukung cita-cita pemerintahan yang berpihak kepada rakyat,” pungkasnya. (Yga)