Edukasi Newsroom

Warga Kampung Paniis Kabupaten Tasik Mayoritas Pengrajin Anyaman

PRIANGAN.COM – TASIKMALAYA | Kampung Paniis, Desa Mandalagiri, Kecamatan Leuwisari, Kabupaten Tasikmalaya, dikenal sebagai sentra kerajinan dari bambu. Hampir 90 persen warganya bergerak di bidang kerajinan anyaman. Oman, salah seorang pengrajin, menyebutkan, dominannya warga yang bermatapencaharian di anyaman lantaran di kampung ini banyak tumbuh bambu, terutama bambu apus atau awi tali. Ada banyak kerajinan yang biasa mereka buat, mulai dari bakul, kukusan, tampah dan lain-lain. Kerajinan-kerajinan bambu dari kampung ini bukan saja dipasarkan di Tasikmalaya, tapi juga ke luar daerah.

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  Kursi Ketua Dewan Ruhimat Dicongkel, Kenapa?
%d blogger menyukai ini: