Newsroom

Tak Perlu ke Bandung, di Kabupaten Tasik Juga Ada Masjid Agung Keren

PRIANGAN.COM – TASIKMALAYA | Masjid Raya Bandung sempat menjadi magnet yang menarik masyarakat untuk datang ke sana dan berswafoto ria di halaman masjid yang menggunakan rumput sintetis. Selain nyaman digunakan sebagai tempat istirahat atau berkumpul bersama keluarga, halaman Masjid Raya Bandung menjadi spot swafoto yang bagus. Kini, warga Kabupaten Tasikmalaya boleh bangga dan tak perlu ke Bandung untuk menikmati tempat seperti yang di Masjid Raya Bandung. Pasalnya, Masjid Agung Baiturrahman, Bojongkoneng, Singaparna, memiliki halaman yang menarik juga. Keberadaan rumput sintetis menyulut antusiasme warga untuk bersantai dan bermain bersama keluarga atau sekadar berswafoto.

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  Redup Partai Bulan Bintang, Dua Kali Terang Lalu Padam
%d blogger menyukai ini: