JAKARTA | Priangan.com – Sosok Basuki Hadimuljono tak lagi ditunjuk sebagai Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU/PR) di era pemerintahan presiden terpilih, Prabowo Subianto. Dalam pemerintahan ke depan, ia dikabarkan bakal digantikan oleh eks politikus PDIP yang kini bergabung dengan Gerindra, Maruarar Sirait.
Ada hal menarik saat dirinya ditanya oleh para awak media ihwal rencana ke depan pasca tak lagi menjabat sebagai menteri. Saat dibredel pertanyaan itu, Basuki memberikan jawaban yang cenderung sama dengan Presiden Joko Widodo, saat ditanya hal serupa oleh awak media beberapa waktu yang lalu.
“Habis dari sini saya pulang ke Bekasi,” katanya, seperti dikutip Kompas.com, Sabtu, 19 Oktober 2024.
Kalimat tersebut hampir sama dengan jawaban yang disampaikan oleh Presiden Jokowi saat ditanya hal serupa, dimana Jokowi juga menjawab akan pulang ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah.
Namun, terlepas dari hal itu, sosok pria yang sudah melakoni pekerjaan sebagai menteri selama satu dekade itu sempat menitipkan pesan kepada sosok calon menteri yang akan menggantikannya.
“Pesannya saya titip setiap pekerjaan harus melalui SIDLACOM supaya pekerjaan dapat selesai dengan baik. Saya yakin Bapak Menteri PUPR sudah familiar dengan SIDLACOM. Background-nya beliau adalah pekerja lapangan,” paparnya. (wrd)