TASIKMALAYA | Priangan.com – Siapa yang tak kenal sosok yang satu ini? Yap, beliau merupakan seorang Ketua DPRD Kota Tasikmalaya. Namanya Aslim. Saat ditemui dalam satu kesempatan, Kamis, 16 Juni 2022, Aslim mengaku, jauh sebelum menjadi seorang wakil rakyat, ia pernah menjalani hidup dengan profesi seorang guru sukwan.
“Saya menjadi guru sukwan itu kalau tidak salah sejak tahun 1986 sampai 2002. Waktu itu pernah ngajar di tiga sekolah,” katanya.
Pada tahun 1986, Aslim mulai mengajar di SMA Ma’rif Kota Tasikmalaya, ia menjadi guru sukwan di sana sampai tahun 1999. Kariernya sebagai guru sukwan dilanjutkan ke MTS dan MA Al-Khoeriyah dan MA Padakembang.
Aslim mengaku, menjadi seorang guru sukwan memang punya banyak suka duka, namun hal itu ia jalani dengan penuh rasa ikhlas dan kesungguhan. Menurutnya, dua hal itulah yang selalu menjadi kunci dalam hidupnya.
“Kalau kita menjalaninya dengan penuh kesungguhan dan rasa ikhlas, maka saya yakin, allah akan selalu memberikan kemudahan. Buktinya, selama saya mengajar, walau gaji saya kecil tetapi saya tidak pernah merasa kekurangan untuk menutupi kebutuhan pokok sehari-hari,” tandasnya. (wrd)