Daily News

Puluhan Anak Yatim Semringah Diajak Makan Durian Gratis

Dengan lahap, mereka makan durian sampai kenyang. | Priangan.com/Yoga

TASIKMALAYA | Priangan.com – Bagi sebagian anak yatim, menikmati lezat dan nikmatnya makan buah durian bisa dibilang momen langka. Sehingga tatkala ada kalangan yang berinisiatif mengajak untuk icip-icip buah itu, keceriaan dan kebahagiaan tampak terpancar dari raut muka 25 orang anak yatim yang beruntung dapat kesempatan itu.

Ya sebanyak 25 anak Yatim dari Panti Asuhan Yayasan Taman Harapan itu sengaja diundang pemilik Gudang Durian Banyumas bersama Plaza Asia guna memperingati Isra Mi’Raj di depan lobby Nakula Plaza Asia sambil menikmati makan durian, pada Senin, 27 Januari 2025, siang.

Owner Gudang Durian Banyumas, Sudarno mengaku sengaja berinisiatif menggelar makan durian bersama anak yatim sebagai bentuk empati dan kepedulian terhadap mereka yang mungkin jarang memiliki kesempatan menikmati durian.

Menurutnya, saat ini banyak dijumpai kalangan yang menggelar makan durian, tetapi kebanyakan adalah mereka yang mampu.

“Nah kami ingin memberikan kesempatan kepada anak-anak yatim yang belum tentu bisa merasakan kenikmatan durian,” ujar Sudarno.

“Mungkin ini kegiatan pertama ya, tetapi kami hanya berharap acara seperti ini bisa memberikan kebahagian dan pengalaman berharga bagi anak-anak yatim,” ungkapnya.

Pengasuh dari Yayasan Taman Harapan, Anwar menyampaikan rasa terima kasihnya atas kesempatan yang diberikan.

Staf Promosi dan Event Plaza Asia Tasikmalaya, Efry A Yusuf mengatakan, bahwa acara ini merupakan kolaborasi antara Plaza Asia dan Gudang Durian Banyumas untuk berbagi kebahagian dengan anak-anak yatim.

Apalagi saat ini bertepatan dengan Isra Mi’raj, jadi selain berbagi kebagian, pihaknya juga ingin mengajak mereka untuk merasakan sesuatu yang mungkin belum pernah mereka nikmati sebelumnya.

“Acara ini menjadi pertama kali diadakan khusus untuk anak yatim. Kegiatan makan durian semakin menyemarakan suasana kebersamaan,” ujar dia.(yga)

Tonton Juga :  Jelang Musim Mudik, Dinkes Kab. Tasik Periksa Kesehatan para Sopir Angkutan Umum
zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
%d blogger menyukai ini: