Daily News

Polres Tasikmalaya Kota Ajak Masyarakat jadi Superhero Ramadan dengan Berdonor Darah

Sejumlah anggota Polres Tasikmalaya kota antri melakukan skrining sebelum mendonorkan darah. | Priangan.com/Yga

TASIKMALAYA | Priangan.com – Kegiatan bertajuk “Superhero Ramadhan” yang digelar di Gedung Creative Center Dadaha, Kota Tasikmalaya, pada Selasa, 18 Maret 2025, sore, disambut antusias oleh ratusan anggota Polri dan masyarakat setempat.

Ajang ini bukan sekedar untuk berbagi, melainkan sebagai panggilan kemanusiaan untuk membantu mereka yang membutuhkan darah.

“Alhamdulillah, kegiatan ini disambut antusias oleh lebih dari 200 anggota Polri dan ratusan masyarakat dari komunitas Give Blood serta komunitas lainnya,” ujar Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Moh. Faruk Rozi, di sela acara.

Faruk menambahkan, acara ini digagas karena jumlah pendonor darah selama bulan suci Ramadhan biasanya mengalami penurunan. Tema “Superhero Ramadhan” dipilih untuk menggambarkan bahwa siapa pun bisa menjadi pahlawan, cukup dengan mendonorkan darah mereka.

“Dengan mendonorkan darah, mereka akan dinilai sebagai pahlawan. Ini sangat keren dan menunjukkan kepekaan sosial yang tinggi,” tambahnya.

Untuk meningkatkan partisipasi, sosialisasi mengenai donor darah ini sudah dilakukan beberapa minggu sebelumnya oleh komunitas Give Blood dan Polres Tasikmalaya Kota.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, Uus Supangat, memberikan apresiasi kepada Polres Tasikmalaya yang telah menginisiasi kegiatan ini. Menurutnya, kebutuhan darah di Kota Tasik setiap bulannya bisa mencapai 3.000 labu, namun hingga kini baru bisa terpenuhi setengahnya saja.

“Rata-rata kita membutuhkan 3.000 labu darah per bulan, dan biasanya hanya tercapai setengahnya. Kami sangat berharap kegiatan ini bisa diikuti oleh instansi lain untuk bersama-sama menjadi pahlawan kemanusiaan,” kata dia (Yga)

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  Tidak Ada Bukti Otentik Kota Tasik Lahir Tanggal 17 Oktober 
%d blogger menyukai ini: