Historia

Misteri Kapal S.S Ourang Medan; Semua Kru Mati dengan Ekspresi Wajah Ketakutan

Potret salah satu kru dan dokumentasi S.S Ourang Medan | Net

SELAT MALAKA | Priangan.com – Lautan menyimpan sejuta misteri. Kata-kata itu mungkin memang ada benarnya. Tak sedikit kejadian di lautan yang sampai saat ini masih menyisakan misteri dan belum terungkap alasan jelasnya.

Salah satunya adalah peristiwa Kapal S.S Ourang Medan. Kematian kru dari kapal kargo Belanda yang tengah berada di dekat perairan Selat Malaka itu sampai saat ini masih menyisakan teka-teki dan misteri yang belum terpecahkan.

Ada dua versi soal tahun kejadian peristiwa tersebut. Sebagian orang mengatakan terjadi pada tahun 1947, sementara sebagian lainnya menyebut kalau peristiwa ini terjadi pada tahun Potret 1948.

Yang jelas, kejadian itu bermula ketika sejumlah kapal tengah berlayar di sekitar Selat Malaka. Mereka kemudian menerima sebuah pesan darurat dari S.S Ourang Medan. Pesan itu berupa kode morse dan terdiri dari beberapa kalimat yang diulang-ulang.

Dalam pesan tersebut, seseorang mentakan kalau semua kru di kapal itu telah tewas, termasuk dirinya. Mendengar itu, kapal dagang AS, Silver Star, yang kebetulan mendengar pesan tersebut langsung mencari posisi S.S Ourang Medan.

Betapa terkejut mereka saat berhasil menemukan S.S Ourang Medan dan melihat keadaan di dalamnya. Sama seperti isi pesan yang disampaikan sebelumnya. Mereka menemukan semua kru tak bernyawa dan tergeletak begitu saja di berbagai tempat.

Anehnya, semua kru tersebut tewas dengan ekspresi yang tidak wajar. Wajah-wajah mereka membeku dengan ekspresi ketakutan yang luar biasa, seperti telah melihat sesuatu sebelum akhirnya mereka tewas.

Di sisi lain, keanehan juga terjadi ketika para kru kapal Silver Star menemukan mayat-mayat itu mati tanpa ada tanda-tanda kekerasan. Apalagi, ketika mereka melihat hewan-hewan yang ada di sekitar kapal S.S Ourang Medan juga ikut mati. Membuat para kru Silver Star semakin heran tak karuan.

Tonton Juga :  Mengenal Alexander Evert Kawilarang Sosok Pendiri Kopassus

Tak berselang lama, mereka pun meminta bantuan untuk melakukan proses evakuasi dan segera menarik kapal S.S Ourang Medan. Sayang seribu sayang. Sebelum proses itu dilakukan, sebuah ledakan keras terjadi di bawah lambung kapal dan membuat S.S Ourang Medan tenggelam.

Tak ada satupun mayat yang berhasil dievakuasi. Tenggelamnya kapal itu juga membawa semua petunjuk untuk mengungkap penyeban di balik kematian para kru yang cenderung misterius dan diselimuti keanehan.

Sampai saat ini, peristiwa kematian para kru S.S Ourang Medan masih jadi misteri. Berbagai spekulasi pun muncul. Ada yang berbasis teori, ada juga yang mengait-ngaitkannya dengan berbagai sebab di luar nalar, seperti kaitan dengan UFO,  terutama di mata mereka para penyuka teori konspirasi.

Ada dua teori yang masuk akal dari peristiwa itu. Pertama adalah adanya kebocoran zat kimia yang bisa menyebabkan kematian. Sejumlah ahli berspekulasi kalau pada saat itu S.S Ourang Medan tengah membawa muatan kimia dan zat tersebut bocor hingga menyebabkan kematian mendadak bagi para kru di dalamnya.

Sementara yang kedua, kematian para kru tersebut disebabkan oleh adanya letusan gas alam, seperti gas metana yang berada di bawa laut. Gas tersebut dapat menimbulkan reaksi kimia yang mematikan sehingga mereka terpaksa harus meregang nyawa lantaran kehabisan oksigen. (ersuwa)

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
%d blogger menyukai ini: