TASIKMALAYA | Priangan.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikamalaya terus melaksanakan tahapan-tahapan pilkada. Seperti yang terjadi pada sore hari tadi, di Gedung Islamic Center, Senin, 23 September 2024, KPU telah melaksanakan pengundian nomor urut terhadap tiga pasangan calon yang akan bertarung dalam pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024.
Masing-masing pasangan calon, datang seperti saat mereka mendaftar ke KPU. Pasangan pertama yang datang adalah Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi, lalu disusul oleh pasangan Iwan Saputra-Dede Muksit Aly, dan diakhiri oleh pasangan Ade Sugiato-Iip Miftahul Paoz.
Ada hal menarik dalam acara pengundian nomor urut ini, dimana masing-masing calon nampak kompak berpakaian kemeja putih. Itu berlaku bagi semua pasangan calon baik Cecep-Asep, Iwan-Dede, maupun Ade-Iip.
Ade-Iip, misalnya, pasangan yang diusung oleh PDIP, PKB, NasDem, dan PBB ini tampil paling kompak. Tak hanya urusan baju kemeja yang dua-duanya sama memakai warna putih, bagian peci dengan warna celana pun dibuat sama.
Ditemui sebelum acara, Ade mengaku bahwa ia bersama calon wakilnya itu tak melakukan banyak persiapan khusus. Ia hanya mempersiapkan urusan pakaian serta doa yang kuat kepada Allah S.W.T agar senantiasa diberikan kelancaran untuk bertarung dalam pilkada kali ini.
“Tak ada persiapan khusus, kita hanya berdoa, mudah-mudahan dilancarkan, paling saya sama Kang Iip persiapan baju saja, pakaian,” tegasnya.
Dalan acara pengundian nomor urut tersebut, masing-masing pasangan kini sudah punya nomor urut sendiri. Hasilnya, pasangan Iwan Saputra-Dede Muksit mendapat nomor urut 1, Pasangan Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi nomor urut 2, sementara pasangan Ade Sugianto-Iip Miftahul Paoz mendapat nomor urut 3.
Dalam pelaksanaannya, pembagian nomor urut tersebut mulanya dikocok melalui sebuah bola acak yang dipilih oleh masing-masing calon wakil Bupati. Bola tersebut berisikan nomor antrian yang kemudian digunakan para Calon Bupati untuk memilih sebuah kotak yang berisikan nomor urut antara 1 sampai tiga.
Tak hanya melakukan pengundian nomor urut, dalam acara itu, KPU Kabupaten Tasikmalaya juga memberikan kesempatan kepada masing-masing pasangan calon kepala daerah beserta para pendukungnya untuk melakukan deklarasi pemilu damai. (wrd)