Daily News

Ketua Komisi IV Minta Pemerintah Beri Tunjangan Bagi Guru Ngaji

dok setwan

Ketua Komisi IV, DPRD Kota Tasikmalaya, Dede Muharam, mendorong agar pemerintah bisa lebih memperhatikan guru ngaji di Kota Tasikmalaya.

Hal itu disampaikannya saat ditemui di sela-sela kegiatannya, Selasa, 17 Mei 2022.

“Ya, keberadaan mereka begitu penting menurut saya. Mereka bisa mendidik anak melalui pendidikan karakternya jadi tidak hanya mengajarkan baca al-qur’an saja,” katanya.

Maka dari itu, ia mendorong pemerintah dalam hal ini Pemerintah Kota Tasikmalaya agar bisa memberikan perhatian lebih terhadap para guru ngaji di Kota Tasikmalaya.

“Ya walaupun nggak besar, saya harap mereka dikasih insentif tiap tahunnya dan dilakukan secara kontinyu,” tandasnya.

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  Jelang Pemilu AS, Menteri Keuangan G20 Diskusikan Kebijakan Ekonomi dan Pajak Global
%d blogger menyukai ini: