Daily News

India dan Pakistan Memanas! Pakistan Tangguhkan Perjanjian Bilateral dengan India

Bendera India dan Pakistan Diurunkan di Pos Pemeriksaan Bersama di Wagah, Amritsar, India (04/04/2004) | AP Photo.

ISLAMABAD | Priangan.com – India dan Pakistan kembali memanas pasca serangan yang menewaskan 26 orang di New Delhi. Pada 24 April 2025 manangguhkan perjanjian bilateral dan menisolasi dari India dengan menutup semua penerbangan India.

Pada hari Selasa terjadi serangan dari kelompok militan yang memiliki keterkaitan dengan Lashkar-e-Taiba yang memiliki basis pasukan di Pakistan. Serangan tersebut terjadi di Lembah Baisaran atau dikenal dengan ‘Swiss mini’ di Kashmir.

Serangan tersebut menewaskan 26 orang, yang mendorong New Delhi untuk menuduh negara tetangganya yakni Pakistan atas serangan tersebut, yang dianggap telah memfasilitasi serangan terorisme lintas batas tersebut.

Namun, Pakistan secara tegas membatah serangan tersebut dan tidak terlibat atas tindakan terorisme yang dilakukan kelompok militan tersebut. Pakistan membalas India dengan menuduh telah melakukan penindasan atas wilayahnya yang mayoritas penduduknya muslim.

Serangan tersebut langsung diambil tindakan-tindakan oleh kedua negara untuk menurunkan hubungan diplomatik Kedua negara tersebut. India mulai bertindak dengan mengusir diplomat pakistan, menutup perbatasan, dan menangguhkan perjanjian perairan hingga Pakistan mengaku telah mendukung terorisme.

Menanggapi tindakan tersebut, Pakistan membalas kebijakan tersebut dengan mangguhkan kesepakatan bilateral utama Kedua negara tersebut, dan menutup teritorial udaranya dengan melarang semua maskapai yang beroprasi dan diterbangkan oleh India, serta menganggap pesona non grata atas penasihat pertahanan, angkatan laut, dan udara India.

Ketegangan antara Islamabad dan New Delhi telah terjadi selama beberapa dekade, terlebih negara yang berdampingan tersebut telah melakukan peperangan sebanyak empak perang, yang kemudian mulai membeku sejak tahun 2019. (Zia)

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  Ironis, Bangunan Bersejarah di Kota Tasik Kian Musnah, Ini Kata Kang AW
%d blogger menyukai ini: