KAB BOGOR | Priangan.com – Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, menghadiri pelantikan pengurus Persatuan Golf Indonesia (PGI) Kabupaten Bogor periode 2024-2028 di Babakan Madang, pada Jumat, 7 Februari 2025. Dalam kesempatan tersebut, ia menekankan pentingnya peran PGI tidak yang hanya mencetak atlet berprestasi, tetapi juga bisa memberikan dampak ekonomi bagi daerah, khususnya di sektor pariwisata.
Ajat menyampaikan kalau Pemerintah Kabupaten Bogor siap mendukung upaya PGI dalam mengembangkan olahraga golf agar semakin maju dan berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi daerah.
“Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor siap mendukung program PGI Kabupaten Bogor. Dengan adanya PGI yang aktif, kami berharap sektor olahraga dan pariwisata di Kabupaten Bogor dapat berkembang lebih pesat,” kata dia.
Sementara itu, Ketua Umum Pengprov PGI Jawa Barat, Sirodzudin, juga memberikan dukungan bagi pengurus baru PGI Kabupaten Bogor dan berharap organisasi ini mampu menjadi wadah yang melahirkan atlet golf berbakat. Ia optimistis dengan fasilitas yang ada, Kabupaten Bogor dapat menjadi salah satu pusat pembinaan golf terbaik di Jawa Barat.
“Dengan banyaknya lapangan golf yang bertaraf internasional di Kabupaten Bogor, saya yakin dapat menghasilkan atlet golf muda yang berprestasi di tingkat nasional maupun internasional,” kata Sirodzudin.
Ketua KONI Kabupaten Bogor, Dedi Bachtiar, turut memberikan apresiasi atas pelantikan ini. Ia menekankan, olahraga golf memiliki potensi besar tidak hanya dalam mencetak atlet, tetapi juga dalam mendukung ekonomi daerah, sejalan dengan konsep sport tourism yang terus dikembangkan Kabupaten Bogor.
Ia berharap kepengurusan PGI yang baru dapat menjalankan program pembinaan dengan baik dan semakin memperkuat posisi Kabupaten Bogor sebagai daerah unggulan dalam olahraga golf.
Sementara itu, Ketua Umum PGI Kabupaten Bogor, Indra Fermanto, menegaskan komitmennya dalam mengembangkan olahraga golf di Kabupaten Bogor. Ia menyatakan kalau PGI akan berupaya meningkatkan frekuensi kompetisi guna mencetak atlet-atlet muda potensial.
“Target utama yang dicanangkan adalah meraih prestasi gemilang di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2026, dengan harapan bisa menyumbangkan medali emas bagi Kabupaten Bogor,” katanya. (Wrd)