Daily News

H-12 Jelang Idulfitri, Permintaan Air Tanjung Mulai Meningkat

Sejumlah warga setempat tengah sibuk mengisi air ke jerigen konsumen. | Priangan.com/Yga

TASIKMALAYA | Priangan.com – Mendekati sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan 1446 Hijriah, permintaan Air Asin Tanjung, Kawalu, Kota Tasikmalaya, mulai meningkat. Selain datang dari perajin ketupat, permintaan pun datang dari pedagang yang sengaja menyetok untuk dijual kembali kepada masyarakat.

Kini, sejumlah warga sudah berdatangan ke Kampung Cukang, Kelurahan Tanjung, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya. Berbekal sebuah jerigen, mereka rela antre untuk mendapatkan air tersebut.

Air Asin Tanjung sendiri sudah lama dikenal sebagai bahan pembuatan ketupat. Dengan rebusan air tanjung, kualitas ketupat diyakini menjadi lebih baik. Selain memperkuat cita rasa, air tanjung juga konon membuat tekstur ketupat makin kenyal.

Iman Hermansyah (42), pengelola kawasan air tanjung tak menampik bila sejak awal bulan Ramadhan, permintaan air tanjung sudah mulai datang. Menurutnya, sampai saat ini, permintaan air meningkat hingga 60 persen.

“Puncak marema permintaan air tanjung biasanya datang seminggu sebelum lebaran. Kini Alhamdulilah peningkatannya sudah capai 60 persen,” kata Iman, Selasa, 18 Maret 2025.

Ia menambahkan, konsumen air Tanjung tak hanya berasal dari dalam kota saja. Menurutnya, beberapa pembeli juga ada yang berasal dari Ciamis, Banjar, Garut. hingga daerah lainnya.

“Yang beli ada yang perorangan ada yang kelompok,” tuturtnya.

Berbicara soal harga, Iman menyebut variatif, tergantung ukuran jerigen yang dipakai konsumen. Untuk jerigen berukuran 35 liter misalnya, biasanya dibanderol Rp15 ribu, sedangkan galon ukuran air mineral cukup Rp10 ribu saja.

Arif Latif (30), salah seorang konsumen yang berasal dari Kota Tasikmalaya, menyebut kalau ia biasa langganan air bahkan di luar musim lebaran. Menurutnya, air ini sudah sejak lama jadi andalan dirinya untuk membuat ketupat.

“Bukan lebaran saja, yah, setiap bulannya juga saya selalu beli. Karena Air Asin Tanjung ini sangat beda ketika untuk ketupat, rasanya kenyal dan tahan lama,” kata Arif. (Yga)

Tonton Juga :  Tinjau CFD dalam Rangka Hari Jadi ke-212 Kabupaten Garut, Barnas: Sangat Meriah
zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
%d blogger menyukai ini: