Historia

Desmond Doss; Prajurit Tak Bersenjata yang Dianugerahi Gelar Pahlawan

Desmond Doss | nationalww2museum.org

WASHINGTON, DC | Priangan.com – Ini adalah Desmond Doss. Ia merupakan prajurit palang merah Amerika yang punya kisah heroik selama masa perang dunia II. Doss, sapaan akrabnya, merupakan pahlawan bagi banyak prajurit di masa itu.

Dibesarkan di Lynchburg, Doss adalah anak dari seorang tukang kayu veteran Perang Dunia I. Sejak muda, ia dikenal sebagai pribadi yang teguh memegang prinsip. Ketika Jepang menyerang Pearl Harbor, Doss bekerja di galangan kapal Newport News. Merasa terpanggil untuk berbakti pada negara, ia pun lantas bergabung dengan militer, namun pilihannya bukan sebagai prajurit tempur, melainkan menjadi tenaga medis.

Pada musim panas 1944, Doss diperintahkan untuk bergabung dengan Infanteri ke-307, Divisi Infanteri ke-77, dan langsung diterjunkan ke medan pertempuran Pasifik yang brutal. Meski tak bersenjata, keyakinan dan Alkitab selalu menjadi pelindung utamanya.

Pertempuran paling bersejarah dalam hidupnya terjadi di Lereng Maeda, Okinawa, pada April 1945. Medan ini, dikenal sebagai Hacksaw Ridge, karena tebingnya yang amat curam dan dijaga ketat oleh tentara Jepang.

Saat batalionnya diperintahkan mundur akibat hujan peluru dan jebakan mematikan Jepang, Doss justru bertahan. Ia menolak meninggalkan rekan-rekannya. Kala itu, Doss berani menembus hujan tembakan dan ledakan hanya untuk menyelamatkan satu demi satu tentara yang terluka, lalu menurunkan mereka ke tempat aman dari atas tebing.

Ada hal yang selalu diucapkannya setiap kali ia menyelamatkan nyawa seorang prajurit. Doss selalu berdoa; “Tuhan, tolong bantu saya mendapatkan satu nyawa lagi.”

Pada saat melakukan aksi penyelamatan, pecahan granat berhasil membuat lengannya patah. Meski begitu, itu bukan alasan baginya untuk mundur. Doss tetap gigih menyelamatkan nyawa para prajurit. Berkat keberaniannya ini, sedikitnya ada 75 nyawa yang terselamatkan dalam satu malam.

Tonton Juga :  Boudica; Simbol Perlawanan Besar Terhadap Kekaisaran Romawi

Kisah heroik ini lantas menyebar. Bahkan sampai ke telinga Presiden Harry S. Truman. Mendengar itu, ia langsung menganugerahinya Congressional Medal of Honor atau Medali Kehormatan yang diberikan pada Oktober 1945.

Tak hanya itu, kisah perjuangan Doss ini juga menarik minat para sineas untuk mengabadikannya dalam sebuha film. Tepat pada tahun 2016, kisah nyatanya ini resmi diangkat ke layar lebar dengan judul Hacksaw Ridge.

Film yang disutradarai oleh Mel Gibson dan diproduseri oleh Terry Benedict, Paul Currie, dan Bruce Davey, itu berhasil menarik minat jutaan penonton. Bahkan, dalam Festival Film Venesia 2016, film itu mendapatkan aptesiasi yang sangat luar biasa. (Ersuwa)

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
%d blogger menyukai ini: