Newsroom

Desa Mandalamekar; Dulu Tertinggal, Kini Terkenal

TASIKMALAYA | Priangan.com – Desa Mandalamekar berada di Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya. Awal Oktober 2011, seseorang dari Desa Mandalamekar menyita perhatian dunia.

Seorang inspirator muda, Irman mendapatkan penghargaan internasional dari yayasan Seacology California Amerika Serikat. Ia dinilai berhasil melakukan penghijauan di puncak pasir bentang.

Selain itu, Desa Mandalamekar belum lama ini masuk dalam program Desa Broadband Terpadu yang digagas Kementerian Komunikasi dan Informatika. Untuk meresmikan desa broadband itu, dua menteri datang ke Mandalamekar. Mereka adalah Menteri Desa, Pembangunan Desa Tertinggal, dan Transmigrasi, serta Menteri Komunikasi dan Informatika. []

Reporter: Taufik Firman | Editor Video: Eki Kurnia Sandi

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  Gaya Istri Gubernur Jabar Baca Buku di Depan Anak PAUD
%d blogger menyukai ini: