Daily News

Cuaca Buruk di Cipatujah, Satu Perahu Nelayan Terbalik Dihantam Ombak Besar

Anggota Polsek Cipatujah saat membatu mengevakuasi perahu yang terbalik dihantam ombak besar. | Foto: Istimewa

TASIKMALAYA | Priangan.com — Sebuah perahu nelayan terbalik di perairan Mandalajaya, Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, pada Sabtu, 26 April 2025. Musibah terjadi saat perahu Nukasep yang diawaki satu nelayan dihantam gelombang besar.

Kasat Polairud Polres Tasikmalaya, Iptu Dudung Supriatna, membenarkan kejadian tersebut. “Satu unit perahu nelayan terbalik akibat diterjang gelombang tinggi saat berlayar,” ungkapnya saat dikonfirmasi.

Nelayan yang mengoperasikan perahu tersebut diketahui bernama Deden, warga Pamayangsari, Cipatujah. Saat perahu karam, Deden sempat terbawa arus. Namun, berkat kemampuannya berenang, ia berhasil mencapai daratan setelah menempuh jarak sekitar satu kilometer.

“Korban berhasil selamat dengan berenang dari lokasi karam menuju pantai. Jaraknya diperkirakan antara 500 meter hingga satu kilometer,” jelas Dudung.

Insiden ini bermula ketika Deden berangkat melaut dari Dermaga Pantai Pamayangsari pada Jumat sore, sekitar pukul 17.00 WIB. Saat hendak memasang jangkar pada Sabtu dini hari, tiba-tiba ombak besar datang disertai angin kencang, membuat perahu kehilangan keseimbangan hingga akhirnya terbalik.

“Jangkar tidak mampu menahan guncangan dari ombak dan angin kencang, sehingga perahu terseret lalu terbalik,” sambung Dudung.

Pihak Polsek Cipatujah dan Polairud segera mengevakuasi sisa-sisa perahu serta melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Kerugian material akibat peristiwa ini ditaksir mencapai Rp20 juta, dengan perahu mengalami kerusakan berat, bahkan terbelah menjadi beberapa bagian.

“Nelayan kami minta ekstra hati-hati, terutama menghadapi cuaca ekstrem dan gelombang tinggi,” imbau Dudung menutup keterangannya. (yna)

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
Tonton Juga :  ASAT Desak Penindakan Dugaan Pelanggaran di Dinas PUPR Tasikmalaya
%d blogger menyukai ini: