Cek Kesiapan Pengamanan Nataru, Kapolda Jabar Tinjau Wilayah Kota Banjar

BANJAR | Priangan.com – Menjelang pelaksanaan pengamanan Natal dan tahun baru 2026, Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Rudi Setiawan, mendatangi wilayah Kota Banjar. Kunjungan tersebut dilakukan untuk melihat langsung kondisi sarana, prasarana, serta kesiapan personel di jajaran Polres Banjar.

Saat berada di lokasi, Kapolda memeriksa sejumlah titik yang dinilai menjadi perhatian pada masa liburan akhir tahun. Ia ingin memastikan seluruh unsur pengamanan bisa bekerja optimal ketika arus kendaraan dan aktivitas masyarakat meningkat.

“Hari ini kami memastikan bagaimana di wilayah Kota Banjar itu sudah mempunyai kesiapan dalam melaksanakan pengamanan Nataru, yang akan dilaksanakan beberapa minggu ke depan,” ujar Rudi, Kamis (20/11/2025).

Beberapa lokasi yang menjadi fokus pengecekan mencakup titik rawan kecelakaan lalu lintas, pusat keramaian, dan kawasan yang kerap mengalami kemacetan. Selain itu, kebutuhan personel serta kelengkapan operasional turut menjadi perhatian agar perhitungan pengamanan dapat dilakukan secara menyeluruh.

“Termasuk kesiapan personel serta sarana prasarananya. Sehingga semuanya bisa diperhitungkan. Doakan nanti dalam pelaksanaannya berjalan aman dan lancar,” ucapnya.

Rudi menilai langkah pengecekan tersebut penting agar proses pengamanan nantinya berjalan sesuai rencana. Ia menegaskan bahwa kondisi lapangan harus benar-benar dipahami sebelum operasi dimulai, terutama dalam menghadapi potensi kerawanan selama periode libur panjang.

Di sela kegiatan itu, rombongan Polda Jabar juga menyempatkan diri bertemu dengan sejumlah pengemudi ojek online di kawasan Taman Kota Banjar. Selain berdialog, Kapolda membagikan paket sembako sebagai bentuk perhatian kepada para pengemudi.

“Tadi juga kami bersilaturahmi dengan para pengemudi ojek online dan berpesan mari bersama-sama menjaga keamanan ketertiban. Jadi kami ingin bermitra dengan ojek online sauyunan ngajaga lembur,” kata Rudi. (Eri)

Lain nya

Latest Posts

Most Commented

Featured Videos