TASIKMALAYA | Priangan.com – Puluhan warga Ciamis melakukan aksi bersih-bersih Sungai Cileueur, Sadananya. Berawal dari keprihatinan melihat kondisi sungai Cileueur yang tidak terurus dan dipenuhi dengan sampah, masyarakat Ciamis melakukan aksi bersih-bersih ini bersama muspida. Apalagi, di saat musim hujan, kecamatan di sini kerap terjadi banjir akibat sungai cileueur yang meluap karena tersumbat sampah.
Asep, dari komunitas pecinta lingkungan, menyayangkan masih banyaknya masyarakat yang kurang peduli terhadap lingkungan. Mereka masih suka membuang sampah sembarangan. Diharapkan, aksi bersih-bersih ini dapat dijadikan contoh bagi seluruh elemen masyarakat, terutama yang berada di bantaran sungai untuk selalu peduli terhadap lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan.
Naskah: Budi | Editor: Eki Kurnia Sandi