Newsroom

66 Petugas Parkir Tersingkir Tasik October Festival

TASIKMALAYA | Priangan.com – Sedikitnya 66 petugas parkir yang biasa bertugas di Jalan KH Zainal Musthafa tersingkir dari lahannya lantaran tempatnya digunakan perhelatan Tasikmalaya October Festival 2018. Puluhan juta rupiah uang parkir yang biasa masuk PAD melayang selama tujuh hari penyelenggaran agenda tahunan ini. Kepala UPTD Parkir Dinas Perhubungan Kota Tasikmalaya, Hamzah Diningrat, mengaku sudah menyiapkan ganti rugi bagi petugas parkir yang tidak bisa bekerja seperti biasa. Agar tidak terlalu merugikan para petugas parkir, pihaknya akan memberdayakan mereka dengan dipindahkan ke beberapa titik yang nantinya akan digunakan tempat parkir baru sementara.

Naskah: Budi | Editor: Eki Kurnia Sandi

zvr
Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
%d blogger menyukai ini: